Direktur PT LAPI ITB melanjutkan agenda Audiensi dan Silaturahmi kepada Sekolah Farmasi ITB yang diterima oleh Ibu Dr. apt. Amirah Adlia beserta jajaran tim Pusat Hilirisasi Farmasi Sekolah Farmasi ITB.
Pada pertemuan tersebut dibahas berbagai layanan yang selama ini dilaksanakan baik oleh PT LAPI ITB dan Pusat Sekolah Farmasi ITB serta peluang kolaborasi yang dapat dikerjakan kedepannya. Selain dari diskusi peluang kolaborasi, disampaikan juga laporan dari PT LAPI ITB sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada stakeholders yang salah satunya merupakan fakultas ITB.
Pertemuan tersebut diharapkan dapat mempererat kerja sama dan kolaborasi antara PT LAPI ITB dan Sekolah Farmasi ITB khususnya.